DPRD KALTIMPariwara

Perusda Diminta untuk Upgrade Kinerja, Tiyo: Kalau Tak Sanggup, Direksi Silahkan Mundur

Garda.co.id, Samarinda – Perusahaan daerah (Perusda) yang berada di Kalimantan Timur (Kaltim) dinilai belum bekerja secara optimal, hal ini membuat Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kaltim, Nidya Listiyono, mengkritik kinerja para Perusda di Benua Etam.

Melejitnya kasus penangkapan direksi Perusda, baik yang sedang menjabat maupun yang sudah purna membuat nama Perusda semakin jatuh. Oleh sebab itu, Anggota Dewn yang akrab disapa Tiyo ini meminta Pemprov Kaltim untuk lebih jeli lagi dalam menyeleksi jajaran direksi Perusda dan membenahi kinerja Perusda secara keseluruhan.

“Pemerintah harus melakukan upgrade ataupun pembaharuan di Perusda, serta melakukan revitalisasi, sehingga perusda kita ini tidak dianggap tidur panjang dan kegiatannya harus jelas,” tegasnya, Rabu (15/3/2023)

Ketua Komisi II DPRD Kaltim ini menekan, jika memang tidak ada peningkatan performa dari direksi setiap Perusda dalam memimpin perusahaan, maka mereka harus bertanggung jawab dan bersedia mengundurkan diri.

Lebih lanjut, singgung Tiyo, ada beberapa direksi Perusda yang pernah mengalami masalah hukum, akan tetapi hingga saat ini belum memiliki tindaklanjut mengenai siapa pemimpin perusahaan kedepannya yang menggantikan.

Baginya, hal ini harus memiliki kejelasan dan masyarakat publik harus tahu soal ini, apakah kemudian ada pergantian pimpinan atau seperti apa selanjutnya.

“Tentunya kita berharap Perusda segera melakukan pertanggungjawaban agar terus mengedepankan tranparansi dan akuntabel sehingga memberikan sumbangsih yang jelas pada Kaltim,” pungkasnya. (Rifai/Adv/DPRDKaltim)

BACA JUGA :  MTQ ke-43, Andi Harun: Mudah-Mudahan Bisa Mewakili Kaltim di Tingkat Nasional

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

− 6 = 1

Back to top button