DPRD KALTIMPariwara

Sapto Sebut Pentingnya Masyarakat Paham Terkait Hukum

Garda.co.id, SAMARINDA – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Sapto Setyo Pramono mengatakan pentingnya masyarakat dalam memahami dan mengetahui terkait bidang hukum.

Menurutnya, sebagai Negara hukum warga negara Indonesia sudah seharusnya memiliki dasar pengetahuan hukum.

“Makanya sebagai warga negara kita tidak boleh buta dan wajib untuk mengetahui dan memahami soal hukum,” imbuhnya.

Sapto menyampaikan jika hukum sangat melekat dalam segala aktivitas masyarakat, sehingga masyarakat perlu mengetahuinya.

Lanjut Sapto, Mengenai peraturan daerah berkaitan bantuan hukum juga sudah seharusnya dipahami oleh masyarakat, karena dalam regulasi ini seluruh warga Kaltim mendapatkan bantuan hukum bagi masyarakat yang kurang mampu.

“Karena itu masyarakat juga perlu menyadari soal pentingnya memahami terkait hukum itu sendiri ,” imbuhnya.

Persoalan-persoalan menyangkut hukum yang dapat diberikan bantuan hukum pun seperti sengketa tanah dan perceraian.

“Makanya kita tidak boleh menutup mata, masyarakat harus melek dan tau terkait hak-haknya,” ungkapnya.

Dirinya mengungkapkan segala hal di Negara ini sangat berkaitan dengan hukum, karena itu masyarakat jangan sampai buta terhadap pengetahuan Hukum.

“Karena itu lah kita semua, masyarakat semua harus tau dan paham tentang hukum,” tandasnya. (Dery/Adv/DPRDKaltim)

BACA JUGA :  Sunatan Massal di Kecamatan Loa Kulu Gelaran Majelis Taklim Aswaja Kukar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

9 + 1 =

Back to top button